Press Release Kajian Fakultas Ekonomi
Badan Pengkajian Pengamalan Islam Fakultas Ekonomi
dan Bisnis
Universitas Sebelas Maret
KAJIAN PENGURUS 05 SEPTEMBER 2015
“KEBOSANAN DAN ARTI PERJUANGANMU”
Pembicara : Dr. Mugi Harsono. Se. M.Si . Pembina
BPPI FEB UNS
Perform : Zamroni MC dan Agung Pria Atmaja tilawah
Lokasi : Ruang Sidang 2 FEB UNS
Pelaksanaan : 08.30-11.00
Dengan kalimat pembuka dari MC dan tilawah oleh saudara Agung Pria, acara
kami serahkan pada pembina untuk menyampaikan materi tersebut. Beliau
menjelaskan, futur atau rasa malas dapat berpengaruh banyak pada berbagai hal,
dan hal tersebut biasanya bersifat negatif-destruktif, karena perasaan futur,
atau malas, atau lelah, akan menurunkan produktifitas yang biasanya secara wajar
dilaksanakan oleh manusia. Baik dalam pekerjaan, baik dalam ibadah, atau bahkan
dalam dakwah. Maka, penyakit ini harus dihindari dengan sebaik mungkin, dengan
cara membangun komunitas yang saling membangun dan mengingatkan, tidak
berlebih-lebihan dalam beramal, (maksudnya, tidak menegasikan amalan lain
karena fokus pada satu amalan), dan hal-hal lain. Kesimpulan terakhir, penyakit
futur sangat berbahaya bagi para aktivis mahasiswa, karena dapat memicu hal-hal
lain yang tidak diinginkan. Diakhiri dengan bersalaman bersama para pengurus
BPPI, acara berakhir bertepatan dengan menghadiri wisuda para alumni di aula
pusat.
Resensi oleh
Muhammad Abdullah ‘Azzam
Materi dapat di download di Link ini
No comments:
Post a Comment